Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo
SEMPATBACA.COM- Gubernur Bank
Indonesia (BI) Perry Warjiyo memaparkan tiga langkah untuk meningkatkan
literasi masyarakat di bidang ekonomi dan keuangan syariah. “Kami mengajak tiga
langkah yang perlu kita lakukan,” katanya dalam peluncuran buku teks ekonomi
syariah di Jakarta, Selasa (29/6).
Pertama, Pendidikan dan Pelatihan
Menurut Perry, langkah pertama yaitu mempercepat pendidikan serta pelatihan
vokasi dan sertifikasi yang mendukung pengembangan ekonomi keuangan syariah.
"Baik dari kampus maupun
industri termasuk penyelenggaraan kampus merdeka," ujar Perry. Perry
menyebutkan pendidikan dan pelatihan mampu mendukung kewirausahaan di bidang
ekonomi keuangan syariah. Terutama untuk pengembangan ekonomi pesantren, UMKM,
serta sertifikasi untuk keahlian di bidang keuangan syariah baik di perbankan,
pasar keuangan, dan wakaf. Baca Juga: Perry Warjiyo Ungkap 4 Upaya BI Sukseskan
Karya Kreatif Indonesia 2021 "Vokasi dan sertifikasi keilmuan yang
memenuhi kebutuhan industri dan sekaligus memajukan keilmuan," ujarnya.
Kedua, Memperkuat dan memperluas pusat kajian Perry akan memperkuat pembangunan dan memperluas pusat-pusat kajian ekonomi keuangan syariah.
"Baik di lembaga-lembaga
termasuk BI, di kampus-kampus maupun lembaga swadaya masyarakat (LSM),"
kata dia.
Beri Kejutan Spesial Dia menilai pusat
kajian keuangan syariah ini sangat penting untuk mengembangkan keilmuan di
bidang keuangan syariah. "Untuk memperkuat pengajaran ekonomi keuangan
syariah di kampus-kampus maupun implementasinya," ungkap Perry.
Ketiga, Kampanye Perry juga akan
terus berkampanye untuk membudayakan inovasi dan pengembangan keilmuan serta
menumbuhkan kompetensi belajar. "Iqra, iqra, iqra, itu menjadi sangat
penting harus kita lakukan baik di pondok pesantren, pusat kajian, dan lembaga
agar betul-betul kita jadikan budaya belajar sekaligus mengkampanyekan ekonomi
keuangan syariah,” jelasnya. Tak hanya itu, lanjut Perry, pihaknya juga
meningkatkan literasi ekonomi dan keuangan syariah dengan berbagai publikasi
jurnal. BI juga menyusunan beberapa buku bersama Komite Nasional Ekonomi dan
Keuangan Syariah (KNEKS) dan 10 perguruan tinggi. Penyusunan tiga buku teks
ekonomi syariah untuk S1 program studi ekonomi syariah ini meliputi Pengantar
Ekonomi Islam, Ekonomi Pembangunan Islam, dan Sejarah Pemikiran Ekonomi Islam.
“Upaya untuk memajukan ekonomi
syariah memerlukan dukungan keilmuan untuk memenuhi tuntutan-tuntutan dan
mengatasi berbagai masalah yang ada,” tegas Perry.
Post a Comment